WASHINGTON - Sudah bukan rahasia lagi jika sepatu dan sendal high heel atau hak berukuran tinggi tidak baik bagi kaki si pemakainya. Live Science, Rabu (30/9/2009) melansir, penelitian yang dilakukan terhadap 3.300 orang pria dan wanita menemukan bahwa hampir 64 persen wanita dewasa yang mengalami nyeri pada bagian belakang kaki diketahui mengenakan alas kaki berhak tinggi secara reguler atau paling tidak pernah beberapa kali dalam seumur hidupnya.
Keterkaitan ini tidak ditemukan pada pria dan alas kaki yang digunakannya. Hal ini tentu saja karena mereka umumnya tidak pernah menggunakan sepatu dengan hak tinggi dan lebih sering menggunakan sepatu yang nyaman di kaki.
"Kami menemukan adanya peningkatan risiko sakit di bagian belakang kaki para wanita yang senang menggunakan sepatu model high heel untuk menunjang penampilannya agar menarik," kata salah satu anggota penelitian, Alyssa B Dufour dari Institute for Aging Research of Hebrew SeniorLife.
Diketahui, nyeri pada kaki termasuk dalam 20 hal yang paling sering dikeluhkan orang berusia 65 hingga 74 tahun ketika mengunjungi dokter atau ahli kesehatan. Dalam data ini, wanita menduduki proporsi sekira 30 persen sedangkan pria hanya 20 persen.
Untuk menghindari nyeri pada kaki, para ahli menyarankan sepatu olahraga dan casual sneakers sebagai alas kaki terbaik yang paling nyaman dan aman bagi kesehatan kaki (Okezone)
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu, Salam Kenal!
Blog Haba Doenya adalah Blog yang dikelola oleh Crew DW DOENYA WARNET, BIREUEN), Tujuan dibuatnya blog ini adalah sebagai sarana berbagi informasi yang kami miliki.
Dalam blog ini kami mengumpulkan berbagai berita / informasi (dari berbagai sumber) yang menarik dan bermanfaat untuk anda.
Posting Komentar